Rabu, 26 Oktober 2011

Analisis Image Pada Seseorang



Pada kesempatan kali ini saya akan berusaha menganalisis seseorang dengan menggunakan berbagai macam foto-fotonya. Mulai dari image apa yang ditonjolkan dari foto, kepribadiannya, maupun cara ia melakukan segala sesuatunya. Ia adalah seorang remaja SMA bernama Citta. 

 
Banyak orang-orang yang memiliki kepribadian ekstrovert tetapi apabila ia bergaya didalam foto, cara berfoto/bergayanya terlihat seperti orang yang memiliki kepribadian introvert. Begitu juga sebaliknya yang memiliki kepribadian introvert, terkadang apabila ia berfoto gayanya tampak seperti orang yang ekstrovert. Artinya, jika kita melihat foto seseorang tidak menutup kemungkinan apa yang kita lihat dari gayanya, ia bukan seseorang yang sama dengan cara bergayanya. Apabila dilihat dari cara Citta bergaya didalam foto tersebut diatas, yang saya tangkap adalah gaya yang menunjukkan bahwa itu bukan sebuah gaya foto yang seperti orang introvert. Memang, Citta ini adalah termasuk orang yang memiliki kepribadian ekstrovert, ia sangat menarik, talkactive, komunikatif, pintar, rasa penasarannya tinggi, terbuka dengan dunia luar dan excited dengan segala sesuatu yang baru.






Seperti yang saya lihat dari foto diatas, terlihat jelas bahwa ia bukanlah orang yang introvert, ia bukan orang yang pemalu. Ya, karena ditengah-tengah orang banyak ia tak sedikitpun merasa malu dan enggan untuk di foto. 


           Dalam foto diatas juga tampak bahwa ia sangat menyukai hal tersebut, dimana disaat ia direkam untuk diabadikan dan juga saat diminta untuk berfoto dengan siapa saja. Kepribadian yang memiliki nilai positif memang, namun segala sesuatu pasti ada sisi positif dan negatifnya. Begitu juga dengan sifat ekstrovert yang dimiliki oleh Citta sendiri, negatifnya adalah ia jadi sulit dalam membina suatu hubungan personal yang lebih dalam dengan lawan jenis. Namun positifnya ia mampu dan terampil dalam melakukan perjalanan kedunia luar dan dengan leluasa dapat berinteraksi dengan banyak orang sehingga membuat orang-orang menyukainya.
            Tetapi intinya, didalam diri setiap orang pasti memiliki kedua sifat tersebut, namun hanya 1 sifat yang lebih menonjol (dominan).







Tidak ada komentar:

Posting Komentar